Harga Terbaru Bulan Januari 2017 Harga Kamera Terbaru, Harga Mobil Murah dan Bekas, Harga Laptop, Harga Hp android termurah dan berspesifikasi tinggi, info semua harga produk

Harga Kamera Canon EOS 5D Mark III Januari 2017 Terbaru

Harga dan Spesifikasi Kamera Canon EOS 5D Mark III TerbaruDi tahun 1987 Canon meluncurkan EOS 650 kepada dunia dimana kamera ini merupakan cikal bakal atau awal dari sistem EOS. Sistem EOS tersebut menjadi blueprint untuk semua kamera Canon versi EOS yang dikembangkan berturut-turut hingga Sekarang. EOS 5D di tahun 2005 merupakan kamera full frame pertama yang telah ditanamkan sensor 24 x 36 mm sebagai salah satu sensor terbaru yang sangat cocok dan paling banyak dipilih oleh para professional dalam hobby maupun sebagai rekan bisnis mereka. Canon 5D Mark II versi sebelumnya diklaim sebagai Kamera SLR pertama yang mampu merekam video Full HD dan bertindak sebagai salah satu fitur yang merubah pasar dengan cara yang tidak dapat dibayangkan pada saat itu.

Tentunya Canon tidak tidur saja melainkan terus melakukan inovasi dan penelitian terbaru sehingga mampu menciptakan kamera-kamera terbaru buat kita. 25 tahun setelah peluncuran Canon EOS 650, Canon kembali memperkenalkan versi terbaru dari EOS mereka yaitu Canon EOS 5D Mark III. Canon EOS 5D Mark III merupakan salah satu kamera Full Frame yang tentunya ditujukan buat para professional sehingga mereka bisa menghasilkan maha karya terbaik dan mendapat kepuasan melihat hasil dari gambar/video yang mereka ambil. Beberapa photographer berpendapat bahwa mereka saja belum sempat mengexplore semua fitur dan kecanggihan dari Canon EOS 5D Mark II versi sebelumnya. Bagaimanakah dengan Canon EOS 5D Mark III ini?  Tentunya Canon EOS 5D Mark III ini bakal lebih seru lagi dibandingan dengan versi sebelumnya. Silahkan simak ulasan kami di bawah ini.


Canon EOS 5D Mark III
Harga Kamera Canon EOS 5D Mark III
Pertama dari segi Sensor maupun resolusi, Kamera Canon EOS 5D Mark III ini telah menggunakan sensor CMOS full frame 36 x 24 mm beresolusi 22MP dan otomatis gambar yang anda ambil bakal memiliki detail yang tajam dan kualitas yang luar biasa. Sensor baru ini ditingkatkan dengan sensitivitas yang sangat tinggi dan bila kita bandingkan tingkat kebisingan dengan versi sebelumnya tentunya Canon EOS 5D Mark III ini mempunyai tingkat kebisingan yang jauh lebih rendah karena telah ditingkatkan dari segi design struktur dioda di dalamnya, gapless mikrolensa maupun on-chipnya.  Apalagi ditunjang oleh prosesor DIGIC 5+ yang diklaim 17 kali lebih cepat dibandingkan versi DIGIC 4 yang tentunya semakin menambah pesona dari kamera ini.

Untuk urusan ISO sendiri, Kamera Canon 5D Mark III ini tentunya memungkinkan anda untuk lebih fleksibel dalam mengatur ISO yang dapat anda pilih dari rentang 100 – 25.600. Bahkan dapat diperbesar hingga 102.400. Tentunya mengambil gambar di segala kondisi pencahayaan bukan masalah bagi anda lagi. Anda bahkan bisa menyetel pengaturan ISO yang jauh lebih rendah yaitu 50 untuk keperluan fotografi studio ataupun mengambil gambar landscape secara sempurna. Sedangkan jika anda yang bekerja di bidang forensik,pemerintahan ataupun di lapangan yang membutuhkan kualitas gambar yang luar biasa atau menginginkan detail yang tajam walaupun dalam pencahayaan yang sangat rendah, anda dapat menggunakan ISO yang lebih tinggi yaitu 51.200 ataupun 102.400. It’s so amazing.

Tidak berhenti disitu saja, Canon juga telah menyematkan 61-point High Density Reticular Auto-Focus di Canon 5D Mark III ini, yang sebelumnya dapat anda temukan di kamera Canon EOS-1DX.  Dengan ditanamkan 61-point High Density Reticular Auto-Focus ini tentunya membuat Canon EOS 5D Mark III ini diklaim memiliki sistem SLR AF tercanggih yang tidak dapat anda dapatkan dari Versi Canon Sebelumnya. Dengan dilengkapi dengan fitur ini tentunya dapat memperluas cakupan area auto-focus, sensitivitas pada saat pencahayaan rendah,mendeteksi low-contrast. Canon EOS 5D Mark III ini juga telah menggunakan algoritma Servo III AF Tracking yang sangat membantu anda dalam hal pelacakan apalagi dipadu dengan 61-Point High Density Reticular Auto-focus ini  tentunya menjadikan sebuah perpaduan yang sangat luar biasa. Untuk Pilihan Mode titik Auto-focus ini, Canon EOS 5D Mark III ini telah menanamkan 6 mode titik AF yaitu Single Point,Spot, Single Point with surrounding 4 points, Single Point with surrounding 8 points, Automatic Auto-Focus Point Selection dan Zone Selection.

Adapun fitur lain dari Canon EOS 5D Mark III adalah Fitur HDR built-in yang memungkinkan anda menggabungkan tiga gambar dengan berbagai tingkat pemaparan dalam satu gambar. Ditambah dengan lima mode pengaturan pemaparan yang memberikan efek visual yang unik. Selain itu tentunya juga dilengkapi dengan fitur Multiple Exposure mode yang bisa menggabungkan sembilan gambar secara terpisah menjadi satu gambar komposit tunggal tanpa perlu adanya pengeditan di komputer anda lagi. Bahkan anda dapat memotret secara terus menerus walaupun objek yang anda ambil sedang bergerak.

Untuk Urusan bodinya sendiri telah dilengkapi dengan casing magnesium alloy dan stainless steel di bagian lensa mountnya. Selain itu tentunya Kamera Canon 5D Mark III ini juga telah disematkan Canon EOS Integrated Cleaning System yang bertujuan untuk membantu sensor dalam membersihkan secara sendiri serta dilengkapi dengan lapisan fluor untuk mengurangi penempelan partikel debu maupun kotoran.

Spesifikasi Canon EOS 5D Mark III


Fitur Spesifikasi
Tipe Canon EOS 5D Mark III
Sensor Large Single-Plate CMOS Sensor
Dimensi (WxHxD)  152 x 116.4 x 76.4 mm
Berat 950 gr include baterai dan memory card
Max Resolusi  22.3 MP
Tipe Processor DIGIC 5+
LCD monitor 3.2 inchi
ISO 100-12.800 ( can be extended to 102.400 )
Shutter 30 -1/8000 detik
Shutter time lag 0.059 detik
Start-up Time 0.1 detik
Format Gambar JPEG, RAW,M-RAW,RAW + JPEG, M-RAW + JPEG, S-RAW + JPEG
Format Video MPEG-4
Tipe Lensa semua lensa canon EF
Baterai Baterai ion Lithium LP-E6 
Tipe Memory Card SD / SDHC / SDXC / UDMA CF Card
Konektivitas HDMI,USB 2.0
Self Timer 2 s, 5 s, 10 s
Aksesori tambahan Canon Wireless File Transmitter WFT-E7A, Canon Opsional GPS Receiver GP-E2

Harga Canon 5D Mark III Januari 2017

Canon 5D Mark III (Body Only) : Rp 33.100.000,-
Canon 5D Mark III (Body + lensa EF 24-105 IS USM) : Rp 39.550.000
Canon 5D Mark III (Body + lensa EF 24-70  F4L IS USM) : Rp 45.550.000

Memang jika dilihat dari harga, tentu harga kamera ini sangat mahal namun kualitas dari gambar yang anda ambil bakal sebanding dengan harga yang ditawarkan. Semoga dengan adanya ulasan di atas dapat mempermudah sobat guudprice maupun para professional fotographer yang berencana untuk menjadikan kamera Canon 5D Mark III ini sebagai partner kerja anda ataupun anda yang tentunya ingin mendapatkan kepuasan tersendiri di dalam pengambilan gambar. Lihat juga tipe kamera lainnya Kamera FUJI X30, Sony Cyber-shot DSC-H400 atau Canon EOS 7D.

*Blog guudprice hanya menyajikan informasi/review mengenai produk di atas
*Harga akan diupdate setiap terjadinya perubahan harga / update bulanan
*Harga ini tentunya merupakan kisaran harga dan tentunya berbeda-beda disesuaikan dengan tempat dimana anda berada


Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Harga Kamera Canon EOS 5D Mark III Januari 2017 Terbaru